Thursday, December 29, 2011

Tentang Obsesi

بسم الله الرحمن الرحيم

 

Secuil inspirasi dari Ibnul Qayyim dalam Al-Fawaid:

 

 

أعلى الهمم فى طلب العلم، طلب علم الكتاب والسنة والفهم عن الله ورسوله نفس المراد، وعلم حدود المنزل. وأخس همم طلاب العلم قصر همته على تتبع شواذ المسائل وما لم ينزل ولا هو واقع أو كانت همته معرفة الاختلاف وتتبع أقوال الناس وليس له همة الى معرفة الصحيح من تلك الأقوال وقل أن ينتفع واحد من هؤلاء بعلمه. وأعلى الهمم فى باب الارادة أن تكون الهمة متعلقة بمحبة الله والوقوف مع مراده الدينى الأمرى, وأسفلها أن تكون الهمة واقفة مع مراد صاحبها من الله فهو انما يعبده لمراده منه لا لمراد الله منه فالاول يريد الله ويريد مراده والثاني يريد من الله وهو فارغ عن إرادته

 

Obsesi tertinggi dalam mencari ilmu, adalah:

-         Mendalami ilmu alqur’an dan sunnah,

-         Memahami kehendak Allah dan Rasul-Nya sesuai dengan maksudnya, serta

-         Memahami batasan2 yang sudah diturunkan (wahyu)


Sedangkan serendah-rendah obsesi pencari ilmu adalah membatasi obsesinya, semata-mata:

-         mencari-cari persoalan yang syadz/anomaly (menyimpang dari keumuman)

-         Membahas hal2 yang belum terjadi, dan tidak terjadi

-         Mencari tahu ikhtilaf/perbedaan pendapat, meneliti satu-satu pendapat orang, tanpa berusaha mencari tahu pendapat yang benar, dan dipastikan sedikit orang yang akan mengambil ilmu darinya.

 

Dan obsesi tertinggi dalam bab iradah (kehendak jiwa), adalah:

-         Obsesi yang selalu terikat dengan cinta kepada Allah, dan menyesuaikan diri dengan kehendak/perintahNya.

Sedangkan serendah-rendahnya adalah:

-         Obsesi yang selalu menyesuaikan diri dengan kehendak pemiliknya sesuai yang ia minta dari Allah, orang ini beribadah kepadaNya, karena ada maksud yang ia mintakan kepadaNya, bukan karena keinginan Allah kepada orang ini.

Ada perbedaan antara keduanya:

-         Yang pertama, menginginkan Allah dan menginginkan apa yang menjadi kehendakNya

-         Yang kedua, menginginkan sesuatu dari Allah, namun Allah tidak menginginkannya

 

والله أعلم,وصلى الله وسلم على نبينا محمد

 

NB: terjemah bebas..

Riyadh, awal Shafal 1432 H

1 comment: