Sintesa antara Fiqh Syar’I dan Fiqh Ijtima’iy*
Nuansa Fiqh Sosial
Penulis : K.H. M.A.Sahal Mahfudh
Penerbit : LKIS
Tebal : xxvi + 390 halaman
Ukuran : 12 x 18 cm
Terbit : Cet I, 1994
Penulis : K.H. M.A.Sahal Mahfudh
Penerbit : LKIS
Tebal : xxvi + 390 halaman
Ukuran : 12 x 18 cm
Terbit : Cet I, 1994
Wafatnya KH Sahal Mahfudz merupakan kehilangan besar bagi kaum Muslimin di Indonesia. Ulama sepuh dan kharismatik berlatar Nahdlatul Ulama yang merupakan tokoh langka yang dimiliki negeri ini. Beliau adalah sosok tawadhu, memiliki kedalaman ilmu yang memadukan antara kefaqihan dengan kontribusi sosial, namun yang sangat disayangkan, beliau tidak terlalu popular di media sehingga pemikiran-pemikiran cemerlangnya semasa beliau aktif tidak terlalu dikenal di masa kini. Di antara buku yang merekam jejak pemikiran beliau adalah Nuansa Fiqih Sosial.
Buku ini merupakan kumpulan atau bunga rampai berbagai makalah dan artikel yang KH Sahal tulis yang tersebar di berbagai forum dan media massa pada era awal 90an. 37 Artikel terbagi dalam 4 sub-tema. Tulisan ini mencoba mengulas secara ringkas keistimewaan buku ini.
Nuansa Fiqih Sosial, demikian bagian pertama buku ini diberi judul. Ada 9 makalah dan artikel yang disampaikan dalam berbagai forum era akhir 80an-awal 90an. Semuanya terikat oleh satu kesamaan tema yaitu pandangan-pandangan orisinil KH Sahal tentang Fiqih Islam. Meskipun artikel-artikel tersebut ditulis lebih dari 20 tahun yang lalu, namun sampai hari ini tetap relevan untuk diperbincangkan, sekaligus menggambar kedalaman aspek Fiqih Syar’I dalam sosok KH Sahal.